Cara Menghitung Usia Kehamilan

Datangnya buah hati merupakan suatu kabar gembira bagi para pasangan di luar sana. Buah hati menjadi pelengkap kehidupan dan suatu tanggung jawab yang harus diperlakukan sebaik mungkin. Sayangnya banyak yang tidak tahu bagaimana cara menghitung usia kehamilan dan apa sih manfaatnya dari hal tersebut.

Manfaat Mengetahui Usia Kandungan

Apabila anda masih ragu untuk belajar bagaimana sih caranya mengetahui usia kandungan. Coba pikirkan kembali manfaat manfaat dari anda mengetahui usia kandungan anda. Dengan mengetahui hal tersebut manfaat yang pertama yakni mengetahui perkiraan kapan bayi anda akan lahir. Dengan begitu anda bisa mulai mempersiapkan segalanya. Dari yang paling penting yakni kesehatan mental dan fisik anda. Lalu pemanisnya seperti kamar, pakaian, serta keperluan lainnya.

Manfaat yang kedua yakni agar anda dan sekitar anda lebih aware serta hati hati kepada tumbuh kembang bayi. Dengan anda tau usia kandungan, anda juga akan tau mengenai perkembangan ataupun pertumbuhan organ apa saja yang sedang terjadi pada janin.

Manfaat yang ketiga adalah membuat anda berhati-hati akan apa yang boleh dan tidak boleh anda lakukan kepada kandungan anda serta apa saja yang boleh dan tidak boleh anda berikan makanan kepada bayi di dalam perut anda.

Bagaimana Cara menghitung Usia Kehamilan

Setelah mengetahui manfaatnya, berikut ini ada beberapa cara untuk menghitung usia buah hati yang berada di perut anda. Yang pertama dan yang paling mudah adalah dengan menggunakan kalkulator kehamilan online yang bisa anda temukan di pencarian google. Setelah itu, masukan tanggal, bulan dan dan tahun hari pertama haid terakhir (HPHT) anda. Lalu secara cepat hasil usia kandungan anda dapat diketahui.

Cara yang kedua ini dengan anda menghitung sendiri. Caranya dengan menggunakan rumus Naegele. Cara ini sangat bagus bagi anda yang memiliki siklus haid teratur 28 hari. Bagaimana caranya? Yang pertama adalah ingat ingat kapan hari pertama haid terakhir (HPHT) anda. Setelah itu tambahkan 40 minggu dari tanggal HPHT tersebut. Hal ini untuk mengetahui perkiraan hari persalinan.

Cara mudahnya yakni HPHT ditambahkan satu tahun lalu tambahkan lagi tujuh hari. Lalu kurangi tiga bulan. Metode ini cukup akurat. Akan tetapi kelemahannya adalah rumus Naegele ini hanya bisa diterapkan kepada anda yang ingat kapan HPHT nya, serta yang memiliki siklus haid yang teratur.

Kesimpulannya ialah banyak sekali manfaat yang bisa anda dapatkan dengan menghitung usia kandungan anda. Mengenai metode yang digunakan adalah metode rumus Naegele. Namun, rumus ini tak bisa digunakan oleh semua wanita, hal terbaik yang bisa dilakukan adalah konsultasi ke dokter kandungan. Semoga buah hati dan anda sehat selalu. Jaga kesehatan mental dan fisik anda yah, bunda.

Bagikan:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *