Cara Transfer Domain Akun Namecheap

Transfer domain atau push domain biasa dilakukan ketika ingin memindahkan kepemilikan domain dari satu registrar yang sama maupun antar registrar. Biasanya, aktivitas ini sangat lazim dilakukan oleh para pelaku trader domain (jual-beli domain).

Sejauh yang saya tahu, bisnis online jual beli domain terbilang menjanjikan, para trader domain biasanya mencari domain yang tidak diperpanjang oleh pemilik sebelumnya atau dikenal dengan istilah expired domain, kemudian mereka akan meregistrasi ulang domain-domain tersebut, lalu menjualnya di beberapa marketplace domain dengan cara lelang. Domain yang diperjual-belikan juga tidak sembarangan, minimal harus sudah memiliki metrik yang bagus atau memiliki nama yang unik.

Dalam kasus ini, saya akan memberikan tutorial singkat cara transfer domain dari satu akun namecheap ke akun namecheap lain.

  • Langkah pertama login ke akun namecheap terlebih dahulu, kemudian lihat menu Domain List, lalu pilih Manage di sebelah kanan pada domain yang akan ditransfer.

Dashboard domain list namecheap

  • Langkah kedua pilih Sharing & Transfer.

Transfer domain namecheap

  • Pada bagian Change Ownership, isikan username/email akun namecheap tujuan, lanjut klik tombol Change.

Push domain namecheap

  • Selanjutnya akan muncul jendela konfirmasi, pada bagian Registrant Contact pilih apakah akan menggunakan kontak akun namecheap lama, atau akun namecheap yang baru. Selanjutnya isikan password akun, lalu klik tombol Change.

Ganti kepemilikan domain namecheap

  • Langkah berikutnya cek email akun namecheap tujuan, nanti akan menerima pesan yang isinya url/link konfirmasi, silahkan klik link tersebut yang nantinya akan muncul pesan seperti dibawah ini.

Namecheap domain push

  • Pilih Accept, maka domain sudah berpindah ke akun namecheap yang baru.

Itulah langkah-langkah cara transfer domain di akun namecheap. Untuk registrar lain caranya mungkin tidak jauh berbeda, tinggal cari saya menu “Push Domain“.

Namecheap sendiri adalah salah satu registrar domain yang paling direkomendasikan oleh sebagian besar internet marketer (blogger & publisher). Selain domain, namecheap juga menyediakan layanan hosting, server VPS, email bisnis, sertifikat SSL, dan lain sebagainya.

Salah satu keunggulan namecheap yaitu harga yang diberikan tergolong murah, juga fitur unggulan privasi WhoisGuard yang gratis. Selain itu, sering mengadakan promo juga di musim musim tertentu seperti black friday maupun cyber monday, untuk promo reguler bisa dicek dihalaman namecheap.com/promos.

Bagikan:

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *