Mengakses internet membutuhkan perangkat keras dan juga perangkat lunak. Perangkat lunak untuk mengakses internet terdiri dari berbagai layanan dan fasilitas. Namun yang paling penting perangkat lunak tersebut harus terinstal terlebih dahulu di komputer, laptop, atau smartphone. selain itu untuk mengakses internet juga membutuhkan sistem operasi jaringan dan protocol.
Browser
Browser merupakan sebuah aplikasi atau program dalam perangkat komputer untuk mengakses dan memanfaatkan jaringan internet. Dengan begitu berbagai informasi yang dibutuhkan dapat diperoleh dengan mudah seperti halaman situs, video, gambar, konten, dan lain sebagainya.
Adanya browser yang didukung dengan perkembangan teknologi menjadikan browser terdiri dari berbagai macam aplikasi yang memudahkan untuk mengakses dan berselancar di internet.
Fungsi browser
Zaman milenial seperti saat ini menjadikan internet menjadi sebuah kebutuhan yang tidak bisa dilepaskan dalam kegiatan sehari-hari. mulai hanya untuk membaca berita, bertukar pesan, hingga mengirim bahan pekerjaan. Adapun fungsi yang dimiliki oleh browser antara lain:
- Dapat membuka laman website
Web browser dapat mengantarkan langsung menuju alamat yang diinginkan untuk mengakses informasi dan data. Sedangkan jika hanya menggunakan search engine hanya dapat menampilkan beberapa website dengan keyword yang telah dimasukkan saja.
- Keamanan situs web
Dalam suatu web biasanya terdapat proses verifikasi laman website sehingga dapat memastikannya aman untuk dikunjungi oleh perangkat Anda. Seperti komputer atau smartphone untuk menghindari virus yang dapat merusak sistem komputer.
- Mendukung permintaan data
Fungsi selanjutnya dari browser adalah untuk mendukung adanya permintaan data atau requesting supporting data item yang sering kali dibutuhkan. Hampir semua alamat web di internet dapat diakses menggunakan browser. Selain itu seluruh media dan data seperti video, gambar, atau media lainnya dapat disimpan atau didownload dengan langsung.
- Mengumpulkan dan memaksimalkan data
Browser juga mempunyai fungsi mengumpulkan dan memaksimalkan seluruh data yang ada di dalamnya, sehingga tampilannya menjadi lebih maksimal mulai dari teks, foto, video, atau audio.
- Memaksimalkan search engine
Search engine atau mesin pencari adalah bagian yang tidak terlepaskan dari browser. Dengan memaksimalkan search engine dapat membuat pencarian data menjadi mudah dan lebih cepat.
Macam-macam browser
Aplikasi browser terdiri dari beberapa aplikasi, seperti yang akan dijelaskan berikut ini:
- Google chrome
Google chrome adalah aplikasi browser untuk mengakses internet yang paling banyak digunakan di dunia. Khususnya untuk di negara-negara di Benua Asia, Amerika, dan Eropa.
- Mozilla Firefox
Selain itu ada juga Mozilla firefox yang tidak kalah banyaknya juga digunakan untuk mengakses internet.
- Safari
Penggunaan aplikasi safari di seluruh dunia mencapai sekitar 16% dan termasuk aplikasi yang sangat populer.
- Opera
Opera juga termasuk salah satu macam aplikasi browser yang juga cukup populer.
- Internet explorer
Saat ini penggunaan internet explorer semakin sedikit, namun tetap masih ada yang memanfaatkan perangkat lunak untuk mengakses internet.
- Netscape navigator
Netscape navigator merupakan perangkat lunak untuk mengakses internet yang terkenal pada era 90an. Aplikasi browser ini adalah salah satu dari browser tertua sebelum banyaknya aplikasi browser seperti saat ini. Dan masih banyak lagi browser lainnya.
Itulah perangkat lunak untuk mengakses internet yaitu browser. Saat ini tentu saja penggunaan web browser di masyarakat sudah tidak asing lagi apalagi banyak yang menggunakannya untuk bermedia sosial seperti mengakses facebook, twitter, dal ian sebagainya.