Cari Tahu Apa Saja Tugas dan Fungsi BPOM

Tugas dan fungsi Badan POM sangat banyak. Sebagian besar dari kita tentu familiar dengan BPOM. BPOM sendiri adalah kepanjangan dari Badan Pengawas Obat dan Makanan. Ini adalah sebuah lembaga resmi pemerintah yang mempunyai tugas untuk selalu mengawasi jual beli atau peredaran obat-obatan dan juga makanan yang ada di Indonesia.

Semua obat dan makanan yang beredar di pasaran tentu saja harus lolos seleksi dari BPOM sendiri. Anda patut curiga apabila menemukan obat atau membeli makanan tanpa adanya keterangan lolos dari BPOM karena ini artinya kualitas dan keamanan obat dan makanan perlu dipertanyakan. Lalu apa saja wewenang dari BPOM? Anda akan mengetahui tentang wewenang BPOM di bawah ini.

Fungsi dan Wewenang BPOM

Beberapa tugas dan fungsi bpom diatur sebagai berikut:

  • Melakukan regulasi, pengaturan dan juga standarisasi untuk semua jenis obat dan makanan yang beredar di apotik dan pasar.
  • Mempunyai kewenangan untuk melakukan sertifikasi dan juga memberikan lisensi pada obat atau pada industri di bidang farmasi yang ada di Indonesia. Setiap industri perlu mematuhi dan mendapatkan ijin dari BPOM.
  • Melakukan berbagai evaluasi untuk beragam produk dan juga makanan sebelum akhirnya dipasarkan.
  • Melakukan uji sampling ke pasar atau ke apotik dan melakukan uji laboratorium terhadap obat atau bahan makanan yang dicurigai mengandung bahan berbahaya.
  • Bertugas untuk memberikan informasi dan edukasi terhadap masyarakat tentang produk obat dan makanan yang aman untuk dikonsumsi.

BPOM Menjamin Keamanan Produk Obat dan Makanan

Semua produk obat-obatan dan juga makanan perlu dan harus didaftarkan terlebih di BPOM. Nantinya BPOM akan memeriksa dan akan mengeluarkan sertifikat dan status obat dna produk tersebut. Sayangnya di era modern sekarang ini, banyak orang yang suka melewati jalan pintas. Banyak orang yang ingin mendapatkan laba lebih sering kali menggunakan bahan murah yang tidak aman bahkan menggunakan bahan-bahan yang membahayakan untuk makanan yang mereka jual.

Banyak sekali kasus bahan makanan kadaluarsa yang diolah ulang menjadi makanan baru kemudian di pasarkan. Tentu saja produk makanan semacam ini sangat tidak aman. Oleh sebab itu anda perlu lebih teliti ketika membeli makanan. Sebaiknya anda melakukan langkah pencegahan agar tidak mendapatkan makanan atau obat yang tidak aman dengan cara sebagai berikut:

  • Belilah makanan yang mempunyai kemasan yang masih baik dan ada nomor lolos BPOM.
  • Belilah obat dengan resep dokter di tempat atau apotik yang resmi
  • Hindari membeli makanan yang tidak jelas produksi dan tanggal kadaluarsanya
  • Selalu cek tanggal kadaluarsa obat dan makanan sebelum anda membelinya.

Dengan langkah pencegahan tersebut anda akan bisa membantu BPOM untuk tidak membiarkan produk yang tidak aman beredar di pasaran. Anda juga bisa memberitahukan atau melaporkan produk-produk obat dan makanan yang mencurigakan agar bisa diperiksa oleh BPOM. Kini anda telah tahu apa saja tugas dan fungsi BPOM.

Bagikan:

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *